Rektor IBN Lampung Sambut M.Wildan Peraih Medali Emas PON XXI

admin   |   6 Februari 2025

Rektor IBN Lampung Sambut M.Wildan Peraih Medali Emas PON XXI

Rektor Institut Bakti Nusantara (IBN) Lampung, Dr. Fauzi, menyambut kedatangan M.Wildan atlet peraih medali emas cabor pencak silat pada PON XXI Aceh Sumut, di aula kampus IBN Pringsewu Lampung, Rabu (18/9/2024).

Penyambutan M.Wildan salah satu mahasiswa semester 7 IBN Pringsewu Lampung oleh rektor IBN dihadiri Ketua Yayasan Rita Irviani.,S.E.,M.M dan sejumlah pejabat kampus setempat serta mahasiswa IBN.

Dalam sambutannya, Rektor IBN, Dr.Fauzi, mengatakan,
Ucapan Selamat kepada M. Wildan
Pendidikan Itu sebagai media untuk berprestasi baik di bidang akademik maupun non akademik seperti Pencak silat, M. Wildan menjadi bintang Kampus dan masyarakat karena telah mengharumkan dengan prestasinya mendapatkan mendali Emas pada PON XXI di Aceh Sumut, Segala pencapaian ini tidak luput dengan perjuangan karena usaha yang keras tidak akan menghianati hasil, ujar Dr.Fauzi yang juga sebagai 0bakal calon Bupati Pringsewu periode 2024 – 2029.

Untuk diketahui, M. Wildan mahasiswa semester 7 Institut Bakti Nusantara (IBN) Pringsewu Lampung, mewakili Propinsi Lampung di ajang bergengsi PON XXI di Aceh – Sumatera Utara 2024 cabor Pencak Silat.

Mahasiswa IBN semester 7 M.Wildan lahir di pekon Sukaraja kecamatan Gunungalip kabupaten Tanggamus, 15 Oktokber 2003 merupakkan putra kedua dari tiga bersaudara, ayahnya petani dan ibunya ibu rumah tangga.

Menurut Wildan, dirinya menekuni pencak silat sejak umur 13 tahun, dan diajang pencak silat di tingkat propinsi Lampung mendapatkan juara I dikala saat itu masih duduk di SMP, diajang berikutnya dalam Pekan Olahraga Pelajar Daerah (POPDA) se Propinsi Lampung berhasil meraih juara I.

Saat di bangku kuliah di perhelatan Olahraga Mahasiswa Propinsi (POMPROV) se Indonesia pada tahun 2022 berhasil menyabet juara pertama, dan juara ke tiga saat babak kualifikasi PON, dan berhasil meraih Medali Emas cabor Pencak Silat di PON Aceh – Sumut tahun 2024. (and).